Week 6 - Wawasan Nusantara Flashcards

1
Q

Definisikan Wawasan Nusantara

A

Berasal dari bahasa Jawa “Wawas” berarti pandangan, tinjauan, atau penglihatan indrawi. Sedangkan Nusantara terdiri dari kata nusa dan antara. nusa artinya pulau atau kesatuan kepulauan. “Antara” menunjukkan letak antara dua unsur. Nusantara artinya kesatuan kepulauan yang terletak antara dua benua yaitu Asia dan Australia dan dua samudera yaitu Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.

Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba beragam

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
2
Q

Unsur-unsur dasar konsepsi wawasan nusantara

A
  1. Wadah (Countour); wadah kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara meliputi seluruh wilayah indonesia yang memiliki kekayaan alam dan penduduk dengan aneka ragam budaya.
  2. Isi (Content); adalah aspirasi bangsa yang berkembang di masyarakat dan cita-cita serta tujuan nasional yang terdapat dalam Pembukaan UUD 1945.
  3. Tata laku (Conduct); adalah hasil interaksi antara ‘wadah’ dan ‘isi’ yang terdiri dari tatalaku batiniah dan lahiriah.
How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
3
Q

Latar belakang pemikiran filsafat Pancasila:

A

Setiap sila dari Pancasila menjadi dasar dari pengembangan wawasan itu, yaitu:
1. Sila 1 Menjadikan wawasan nusantara merupakan wawasan yang menghormati kebebasan beragama.

  1. Sila 2 menjadikan wawasan nusantara merupakan wawasan yang menghormati dan menerapkan HAM
  2. Sila 3 menjadikan wawasan nusantara merupakan wawasan yang mengutamakan kepentingan bangsa dan negara
  3. Sila 4 menjadikan wawasan nusantara merupakan wawasan yang dikembangkan dalam suasana musyawarah dan mufakat
  4. Sila 5 menjadikan wawasan nusantara merupakan wawasan yang mengusahakan kesejahteraan seluruh rakyat indonesia.
How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly